Ketahui Macam – Macam Bisnis Untuk Pelajar Melalui Hp – Media Penulis

Ketahui Macam – Macam Bisnis Untuk Pelajar Melalui Hp

Bisnis Untuk Pelajar melalui HP
Bisnis Untuk Pelajar 



Ketahui Macam – Macam Bisnis Untuk Pelajar Melalui Hp –  Halo para adik – adik dan kakak – kakak yang sedang duduk di bangku sekolah ataupun sedang berkuliah, tentu sudah tidak asing lagi dengan pembicaraan mengenai berbisnis bukan? Atau bahkan di antara kalian sudah mulai terjun ke dunia bisnis baik itu punya sendiri atau ikut bisnis orang tua. 

Ya, berdasarkan ilmu ekonomi bisnis merupakan suatu aktivitas atau organisasi yang menjual barang ataupun jasa kepada konsumen untuk mendapatkan keuntungan. Saat ini banyak sekali orang – orang yang menggantungkan hidupnya dari kegiatan berbisnis. Hal ini dikarenakan banyak sekali manfaat dari berbisnis selain mendapatkan keuntungan. Bahkan berbisnis dapat dianggap sesuatu yang penting dalam hidup kita.

Mengapa Berbisnis itu Penting


Bisnis Untuk Pelajar melalui HP



Hal pertama yang tentu akan kita dapatkan ketika berbisnis adalah keuntungan mulai dari menjadi penghasilan tambahan hingga menjadi sumber penghasilan utama. Selain untuk keuntungan sendiri, dengan berbisnis juga dapat memberi keuntungan untuk orang lain dengan cara memberikan lapangan pekerjaan untuk orang tersebut. 

Dengan berbisnis, kamu juga menjadi bos untuk usaha kamu sendiri yang artinya tidak ada aturan khusus yang harus ditaati seperti seorang pegawai kantoran. Kamu dapat menentukan jam masuk dan juga jam pulang, waktu untuk pergi liburan, serta tidak perlu kerja di bawah tekanan.

Sekarang ini dengan perkembangan teknologi yang sudah canggih, kemudahan dalam berbisnis pun juga semakin meningkat. Dengan memanfaatkan teknologi yang ada, kamu dapat berbisnis kapan saja dan dimana saja tanpa menganggu aktivitas yang lain. Bahkan dengan menggunakan Hp, bagi kamu yang masih duduk di bangku sekolah maupun kuliah dapat menghasilkan uang dengan berbisnis. 

 

Macam – Macam Bisnis Untuk Pelajar Melalui Hp


Bisnis Untuk Pelajar melalui HP
Macam-macam bisnis 



Adapun macam – macam bisnis yang dapat dilakukan bagi para pelajar melalui HP antara lain:

Berjualan Di Beberapa Marketplace

Saat ini kamu dapat dengan mudah berjualan online melalui beberapa marketplace seperti Shoppe, Tokopedia, Bukalapak, Lazada dan lain – lain. Karena saat ini memasang produk secara online sudah menjadi hal yang harus dilakukan bagi para pembisnis. 


Dengan berjualan di marketplace kamu bisa melayani pembeli secara online melalui Hp. Kamu juga dapat menerima pesanan dan mengirimkan barangnya menggunakan jasa kurir yang telah disediakan oleh marketplace. Sangat mudah bukan ? karena semuanya hanya dilakukan melalui Hp yang kamu punya tanpa menganggu aktivitas kamu sebagai seorang pelajar.

Berjualan Melalui Sosial Media


Selanjutnya bisnis untuk para pelajar melalui Hp adalah berjualan melalui sosial media. Ya, saat ini hampir seluruh masyarakat Indonesia bermain media sosial di Hp mereka mulai dari Facebook, Instagram, Twitter, Tik Tok dan lain – lain. 


Beberapa sosial media juga menyediakan lapak untuk kamu bisa memasarkan produk jualan sehingga akan memudahkan kamu untuk melakukan promosi. Hal ini tentu akan meningkatkan penjualan bisnis kamu dengan hanya bermodalkan Hp dan juga tidak menganggu aktivitas kamu sebagai seorang pelajar.

Menjadi Pekerja Harian Lepas (Freelance)


Selanjutnya bisnis untuk para pelajar melalui Hp adalah dengan menjadi Freelance. Freelance juga dianggap sebagai bisnis karena kamu akan menjual jasa dari skill atau kemampuan yang kamu miliki. Salah satunya dengan menghasilkan uang dari tulisan di blog.


 Dengan menjadi seorang freelancer, kamu hanya perlu Hp untuk mencari pekerjaan sesuai skill yang kamu punya dan dapat dikerjakan dimana saja dan kapan saja. Macam – macam freelance seperti Penulis, Desain Grafis, Admin Online Shop dan masih banyak lagi. Menjadi seorang freelancer juga bisnis yang akan memberi penghasilan untuk kamu tanpa menganggu aktivitas belajar mu

Jualan Barang Bekas


Salah satu yang bisa kamu coba dalam bisnis untuk lewat handphone adalah berjualan barang bekas. Saat ini sedang berkembang banyak channel yang bisa kamu gunakan untuk berjualan barang bekas. Misalnya saja bisa di OLX dan beberapa situs lainnya. Tentu saja setiap orang punya barang yang tidak terpakai bukan? Nah daripada barang tersebut dibuat secara sia-sia lebih baik kamu jual lagi.

Dalam menjual barang bekas, pastikan kembali bahwa kamu telah memoles barang tersebut agar laku di pasaran. Karena sangat sulit jika kita hanya menjual barang bekas begitu saja. Sebelum kamu lepas, sebaiknya di perbaiki dulu dari segi bentuk maupun fungsinya.

Bisnis Afiliasi


Bisnis Afiliasi merupakan cabang bisnis yang cara kerjanya adalah menghubungkan calon pembeli dan calon penjual dalam suatu cabang pemasaran. Singkatnya adalah bisnis tersebut diturunkan kepada orang lain. Nah, Ini bisa jadi solusi bagi kamu yang hendak berbisnis lewat handphone saja.

Bahkan banyak pelajar yang sudah mencoba mata bisnis ini. Kamu hanya tinggal membantu promosikan suatu barang atau produk orang lain lalu kamu bisa mengambil keuntungan dari prosesnya. Tentu saja hal ini sangat mudah dan praktis.

Jualan Pulsa


Ya, mungkin mata jualan yang satu ini sangat klise ya. Namun sebenarnya, jualan pulsa bisa dijadikan pemasukan tambahan bagi kamu para pelajar. Bisnis pulsa bisa dibilang sederhana bisnis untuk pelajar lewat hp ini hanya bermodalkan telepon genggam. Untuk menghasilkan banyak keuntungan, kamu bisa memperluas relasi dan memberikan promo atas produk yang kamu jual.

Bayangkan saja jika dalam satu sekolahan kamu jadi agen pulsa, maka keuntungan yang kamu terima sangatlah besar. Karena kita tahu hampir setiap orang membutuhkan pulsa. Ini sangat strategis apabila kamu bisa memanfaatkannya dengan baik.

Sosial Media Manajer


Bagi kamu yang suka bermain sosmed, mungkin jenis bisnis yang satu ini bisa lho dijadikan mata pencaharian kamu wahai para pelajar .  Job deskripsinya hanya mengatur postingan , membalas pesan dan mengatur engagement dari suatu sosial media perusahaan atau produsen tertentu.

Meskipun terdengar sederhana, kamu dituntut untuk terus online dan memberikan kecepatan respons yang muncul dalam aplikasi sosmed tersebut. Tapi tenang saja, semua itu tidak sulit karena modal kamu hanya telepon genggam, kuota dan waktu senggang. 

Blogger


Salah satu yang bisa kamu coba adalah mengeblog. Ini adalah cara yang paling mumpuni dalam mendapatkan uang. Kamu akan mendapatkan uang dari Google Ad sense lewat penampilan iklan yang muncul di halaman. Nah, untuk mendaftar Adsense sangatlah mudah. Dari sana kamu bisa mendapatkan uang ketika ada interaksi pada halaman blog.

Nah itulah beberapa macam – macam bisnis untuk pelajar melalui Hp yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan penghasilan tambahan. Dengan mendapatkan penghasilan melalui Hp kamu dapat membantu orang tua mu dan menambah uang jajan mu. Sangat menarik bukan ? yuk manfaatin Hp yang kamu punya dengan mencoba berbagai macam bisnis di atas.





Tinggalkan komentar